Kendari. Bentara Timur – Seorang pemuda di Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) berinisial A (23) nekat mengakhiri hidupnya, diduga karena putus cinta, Kamis (4/11/2021).
Korban ditemukan tewas tergantung tali nilon setinggi empat meter pada dahan pohon mangga yang ada di kebun orang tuanya, berjarak sekitar 500 meter dari rumahnya pada pukul 18.45 WITa.
Kapolsek Mandonga, AKP I Ketut Arya Wijanarka saat dikonfirmasi membenarkan kejadian itu. Ia mengatakan, korban pertama kali ditemukan oleh adiknya, F (19) dan pacarnya, ES (25).
Baca juga: Asmara Terlarang di Kolaka, Paman Meregang Nyawa di Tangan Keponakan
Arya bilang, sebelum kejadian korban dikabarkan beberapa hari jarang pulang ke rumah. Bahkan, pemuda itu sempat bertengkar dengan kekasihnya lewat telepon seluler.
“Pada sore hari, korban sempat menghubungi kekasihnya melalui panggilan video call dan memberitahukan bahwa akan gantung diri. Korban memperlihatkan sepotong tali nilon warna biru untuk dia gunakan gantung diri, dan pada saat itu pacar korban masih berada di tempat kerjanya,” kata Arya saat dihubungi lewat telepon selulernya.
Baca juga: Polisi Ringkus Pelaku Perdagangan Anak di Kendari
Kemudian, sekitar pukul 17.00 WITa, pacar korban kembali menelepon korban, tapi panggilannya itu tidak dijawab. Merasa curiga dan khawatir, ia langsung menuju ke rumah korban untuk memastikan keadaannya.
Setibanya di sana, ia bertemu adik korban dan memberitahunya kemungkinan kakaknya telah mengakhiri hidup dengan cara gantung diri di kebun belakang rumah. Namun, perkataan itu tidak dipercayai oleh adiknya.
Karena khawatir, pacar korban tetap memaksa untuk memeriksa di kebun, dan betul saja mereka melihat korban sudah tergantung dan telah meninggal dunia di atas pohon mangga yang tingginya sekitar empat meter.
Arya menjelaskan, diduga korban mengakhiri hidupnya, karena tidak terima diputuskan oleh sang pacar.
“Katanya gara-gara mau diputusin. Tapi kita belum dapat pastikan motifnya, hanya sebatas dugaan saja karena itu kita ketahui berdasarkan keterangan dari kekasih korban,” ujar Arya.
Reporter : (rmh)